Rombongan Pemerintah Provinsi Aceh bersama Pemkab Kubu Raya
Pada tanggal 8 September 2017 rombongan dari Bappeda Aceh serta Dinas Tenaga Kerja dan Mobilitas Penduduk Aceh melakukan kunjungan lapangan terkait studi komparatif Program Pengembangan Kawasan Transmigrasi berbasis Kota Terpadu Mandiri (KTM) yang difasilitasi Bappeda Kabupaten Kubu Raya, di Kecamatan Rasau Jaya yang saat ini menjadi salah satu pusat pengembangan agribisnis terpadu.
KTM Rasau Jaya merupakan salah satu transmigrasi mandiri dalam pembinaan dan pengembangan kawasan transmigrasi baik dari segi infrastruktur, sosial budaya, maupun ekonomi masyarakat. Komoditi unggulan adalah padi, jagung, kelapa, ubi kayu dan karet yang disamping itu juga menerapkan pola ternak dengan menghasilkan ayam dan bebek, KTM Rasau Jaya saat ini telah menjadi pusat kegiatan ekonomi di Kabupaten Kubu Raya.
Kegiatan studi komparatif yang dilakukan di KTM Rasau jaya meliputi pertemuan dengan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya yang dipimpin Wakil Bupati Kubu Raya bersama dengan perwakilan SKPD Teknis Kabupaten Kubu Raya untuk berkoordinasi dan bertukar pengalaman terkait dengan pengembangan transmigrasi di Kalimantan Barat dan Aceh. Selain itu, dilakukan juga peninjauan ke Satuan Kawasan Permukiman (SKP) untuk mengetahui kondisi lapangan secara langsung terkait sarana dan prasarana dan kehidupan sosial ekonomi masyarakat. (Bappeda_Ekon)